Selasa, 08 Desember 2015

SEMINAR PENGEMBANGAN KARIR BERSAMA WARDAH COSMETICS





Mahasiswa merupakan penerus bangsa yang perlu untuk diperhatikan baik dalam mengembangkan potensinya di bidang akademik maupun nonakademik. Di bidang akademik, setidaknya berbagai mata kuliah, seminar dan workshop ilmiah mampu menjadi penopang pengembangan intelektual mahasiswa. Namun, kerap kali perkuliahan kurang efektif dalam mencapai tujuan pendidikan yang diharapkan. Tidak jarang kita jumpai mahasiswa atau bahkan dosen yang asal-asalan dalam proses pembelajaran.

BEM FITK sebagai lembaga kemahasiswaan terbesar di FITK berusaha memberikan wadah pengembangan di berbagai bidang. Dan salah satu kegiatan yang akan diselenggarakan ini ialah “Seminar Pengembangan Karir dan Kecantikan Kulit”. Melalui seminar ini diharapkan mahasiswa-mahasiswi di FITK IAIN Surakarta khususnya dan luar FITK IAIN Surakarta umumnya menyerap informasi dan mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari. Seminar karir sebagai wadah pengembangan potensi dari masing-masing peserta maupun panitia. Sedangkan seminar kecantikan kulit sebagai sarana reinterpretasi untuk menerapkan perilaku sehat dalam menjaga kulit yang amat penting bagi calon pendidik. 
Dalam kegiatan tersebut Noer Seto Ash Shobuur selaku Ketua Panitia menyampaikan bahwa dalam kegiatan tersebut akan disampaikan beberapa informasi ilmiah dalam bentuk dialog interaktif dengan pakar-pakar yang ahli di bidang karir dan kesehatan kulit. Harapan bagi mahasiswa dengan adanya kegiatan ini ialah bahwa selain menjadi calon pendidik yang siap mengajar, mereka juga mampu menyiapkan karir yang sesuai dengan bakatnya dan mampu menjaga kesehatan.
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar